08/08/12

Berbagi apa saja


           Ayo, kita berbagi

       Setiap orang mempunyai keinginan, kebutuhan dan harapan. Sebagian besar orang dapat mewujudkan keinginan atau cita-cita, sementara sebagian lainnya tidak dapat mewujudkannya. Kebutuhan itu ada selama manusia hidup, sementara harapan atau angan-angan bisa terwujud dengan melakukan usaha untuk mendapatkannya. Kini di zaman serba canggih, segala yang dibutuhkan akan kita dapatkan, tinggal bagaimana kita memanfaatkannya, karena seperti yang setiap orang alami,  bahwa jka kita hanya menurutkan keinginan, tidak ada habis-habisnya, tetapi jika memenuhi kebutuhan, mudah-mudahan akan terpenuhi.        
      Ketika mempunyai uang berlebih, seseorang kadang hanya menuruti keinginannya saja, bisa juga tiba-tiba saja  menggunakan uangnya tanpa sesuai rencana, membeli seuatu yang ada didepan mata, ketika sudah dibeli ternyata apa yang kita beli tidak digunakan, hanya jadi simpanan atau pajangan saja, dan tidak bermanfaat atau bahkan tidak tahu cara menggunakannya, kan percuma. Atau uang yang kita miliki digunakan dipakai untuk berfoya-foya, dan digunakan untuk hiburan sesaat. (lho uang-uang gue ?). Tetapi jika kita membeli barang atau menggunakan uang untuk hal-hal yang kita prioritaskan tentunya, akan terasa manfaatnya, begitupun digunakan untuk hiburan dan kegiatan lain yang bermanfaat. Begitulah, dibutuhkan  ketrampilan dalam mengatur waktu dan uang serta biaya hidup.
       Apa yang baru saja saya paparkan, tidak lain untuk berbagi dan siapa tahu ini memberi manfaat bagi friend yang membacanya, bahwa kondisi ekonomi seseorang bisa berubah suatu waktu, begitupun karir seseorang, selama persaingan diluar sana masih terjadi. Tetapi yang jelas, hikmah yang dapat kita ambil adalah bahwa kita boleh berusaha, berkarir dan bahkan bersaing, tetapi gunakan cara-cara yang sehat, terpuji dan terhormat. Setelah hidup berkecukupan atau berlebihan, tidak ada salahnya untuk memberi dan berbagi untuk orang yang membutuhkan, atau paling tidak membantu secara moril, dorongan dan tenaga, memang tidak semudah membalikkan telapak tangan, tetapi semua itu harus diupayakan.