11/07/15

Tips mengatasi malas bangun pagi



     Bagi anda orang dewasa,  maupun para remaja dan anak-anak, saya 
akan berbagi tips bagaimana mengatasi sulit bangun tidur, terutama pagi atau dini hari :

1. Jangan tidur terlalu larut malam (kecuali yang punya  insomnia), atau terpaksa 
    begadang.

2. Mengambil nafas dalam-dalam. Dan buka mata lebar-lebar, dalam hal ini untuk  
   menyesuaikan diri,   karena mata baru saja dibuka dan terkadang pandangan belum jelas. 

3. Pada malam hari kurangi minum kopi (kafein), apalagi  kebanyakan porsi makan malam.

4. Melakukan peregangan otot begitu terbangun, lakukan gerakan yang melancarkan  
   peredaran darah seperti  berbaring dengan  lutut tertekuk lalu mengangkat kepala, leher 
   serta pundak,  push up, gerakan ini membantu tubuh mengumpulkan energi dan 
   membuat pikiran menjadi fokus
        
5. Jika tubuh terasa penat atau lelah, dianjurkan berendam  dengan  air hangat sebelum   
    tidur.sehingga ketika  bangun, tubuh akan terasa lebih segar bugar. 

6. Penggunaan cahaya redup, karena suasana akan lebih tenang dan akan tertidur lelap,     
   sedangkan cahaya yang terlalu terang  akan mengalihkan perhatian dan otak sulit   
   beristirahat. 

7. Sebaiknya segeralah mandi dengan air dingin untuk  membangunkan  sistem saraf dan   
   menghilangkan rasa malas.
          

8. Pemijatan pada tubuh (pijat urut pada ahlinya), untuk  melancarkan peredaran darah, dan   
   kondisi tubuh menjadi lebih relaks.


Demikianlah tips dari saya, semoga bermanfaat.